Sungai Penuh – Menyambut dimulainya tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Sungai Penuh menggelar Apel Siaga Pengawasan Pemilu, Selasa (14/06/2022). Pagi.
Apel tanda kesiapan Bawaslu untuk mengawasi jalannya tahapan hajatan elektoral lima tahunan ini, digelar di Kantor Bawaslu Kota Sungai Penuh dan juga serentak di seluruh kantor Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Jambi.

Bertindak selaku pembina apel, Ketua Bawaslu Kota Sungai Penuh, dihadiri juga Anggota Bawaslu Joni Arman dan Nadiavilla, Kepala Sekretariat Mat Sardin dan seluruh jajaran staf sekretariat Bawaslu Kota Sungai Penuh.
Jumiral Lestari dalam arahannya mengatakan, agar seluruh jajaran pengawas pemilu untuk menyiapkan diri dalam mengawasi pelaksanaan tahapan Pemilu tahun 2024.
“Apel siaga ini menjadi tanda bahwa pengawas Pemilu wajib siap untuk mengawasi tahapan Pemilu 2024, yang akan sangat panjang hingga 2024 nanti, Harapannya penyelenggaraan Pemilu ini bisa berlangsung dengan Luber, Jurdil, aman dan demokratis,” harapnya.
Sementara Kepala Sekretariat Bawaslu Kota Sungai Penuh, Mat Sardin, usai apel mengatakan, apel siaga ini merupakan instruksi dari Bawaslu RI bagi seluruh Bawaslu se-Indonesia sebagai tanda awal pengawasan Pemilu 2024.
“Jadi secara serentak dilakukan di kantor Bawaslu se-Indonesia mulai pukul 08.00 waktu setempat.” Sampainya. (*)
Discussion about this post